Jumat,  29 March 2024

Dinas Pariwisata Kab. Bekasi Gelar Festival Kuliner di Jembatan Cinta

BUD
Dinas Pariwisata Kab. Bekasi Gelar Festival Kuliner di Jembatan Cinta
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi H. Encep S Jaya didampingi para Kepala Dinas saat mengunjungi stand Batik Seruci pada Festival Kuliner 2019

RADAR NONSTOP - Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi menggelar Festival Kuliner Destinasi Wisata di Jembatan Cinta, Desa Segara Jaya, Kecamatan Tarumajaya, Jumat (20/9).

Hadir para Kepala Dinas di lingkup Pemkab Bekasi di antaranya Kepala Dinas Pariwisata H. Encep S. Jaya, Kepala Dinas Perikanan dan Kelautqn H. Agus Trihono, Kepala Dinas Perdagangan Abdur Rofik, Kepala Dinas Kominfo H. Rohim Sutisna, Sekdin Pariwisata Rahmat Atong dan sejumlah Kepala Bidang pada Dinas Pariwisata.

Selain itu, Muspika Tarumajaya antara lain Camat Tarumajaya Dwi Sigit Adrian, Danramil Tarumajaya, Kapolsek Tarumajaya yang diwakilkan, para kepala desa se Kecamatan Tarumajaya, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan para peserta festival kuliner.

Dalam sambutannya, Camat Tarumajaya Dwi Sigit Adrian mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi Festival Kuliner 2019 yang dihelat Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi di wilayah tugasnya yakni Jembatan Cinta yang berada di Desa Segara Jaya.

"Ini patut Kami apresiasi, karena Dinas Pariwisata telah memilih kegiatan Festival Kuliner ini di Destinasi Wisata Jembatan Cinta yang berada di Desa Segara Jaya, Kecamatan Tarumajaya. Tentunya dengan digelarnya Festival Kuliner ini, masyarakat Kabupaten Bekasi akan lebih mencintai makanan khas Bekasi," ujarnya.

Menurut Sigit, kegiatan ini bisa memotivasi masyarakat yang berada di lingkungan Jembatan Cinta ini. Karena, kata dia, seperti diketahui, kalau orang-orang mengunjungi tempat wisata yang akan dicari adalah kulinernya, makanan khas Bekasi.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi H. Encep S Jaya mengatakan, digelarnya Festival Kuliner sengaja dilaksanakan di destinasi wisata untuk mempromosikan tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Bekasi.

"Dari sekian banyak destinasi wisata di Kabupaten Bekasi, kita jatuh hati dengan destinasi wisata di Tarumajaya," ujarnya.

Karena kata Encep, ternyata destinasi wisata ini perlu dibenahi lebih lanjut. "Berdasarkan laporan dari masyarakat, ternyata destinasi wisata ini harus dibenahi," tandasnya.

Dalam kesempatan itu, usai sambutan Encep S Jaya langsung membuka Festival Kuliner tersebut. "Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, saya buka Festival Kuliner Destinasi Wisata Kabupaten Bekasi 2019," ujarnya.


BERITA TERKAIT :