Kamis,  25 April 2024

Gelar Pengobatan Gratis, Rumah Kolonel Beben Diserbu Ratusan Warga

Doni
Gelar Pengobatan Gratis, Rumah Kolonel Beben Diserbu Ratusan Warga

RADAR NONSTOP- Ratusan masyarakat Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) serbu lokasi bakti sosial yang digelar bakal calon (balon) Walikota Tangsel, Kolonel (SUS) Beben Nurpadilah.

Bakti sosial yang dikemas dalam pengobatan gratis di persinggahan Kolonel Beben, Jalan Roda Hias, Serpong, Tangsel, itu pagi tadi disambut antusias masyarakat sekitar, Minggu (3/11/2019).

Pantauan Radarnonstop.co (Rakyat Merdeka Group) dilokasi menyampaikan, tampak ratusan warga sekitar memenuhi antrean sebelum acara bhakti sosial tersebut dibuka.

BERITA TERKAIT :
Bangun Koalisi Besar Bersama PDIP, Wali Kota Tangsel Siap Nyeruduk 
Jadi Program Strategis, Kawasan Kumuh di Tangsel Bakal Ditata

Salah satu warga, Ijah (54), saat dijumpai Radarnonstop.co usai melakukan terapi asam urat mengaku puas dengan digelarnya pengobatan gratis tersebut. Kata Ijah, otot-ototnya sudah mulai membaik setelah dilakukan terapi.

"Iya, saya tadi diterapi urat. Saya punya penyakit asam urat, maklum dik saya sudah berumur. Setelah diterapi tadi sekarang sudah mendingan, tadi datang pagi sampai antri. Terima kasih Pak Beben,"kata Ijah.

Ditempat yang sama, balon Walikota Tangsel Kolonel Beben menyampaikan, dalam kegiatan bhakti sosial pengobatan gratis kali ini pihaknya sengaja mendatangkan sekitar 90 dokter dan ahli akupuntur dari berbagai daerah.

Menurut Kolonel Beben, kegiatan ini digelar menyusul adanya permintaan warga sekitar untuk memberikan pelayanan pengobatan dilingkungannya.

"Kegiatan ini permintaan dari warga, saya melihat keluhan warga dan merasakan apa yang dirasakan. Jadi dengan adanya permintaan warga kegiatan pengobatan gratis kami laksanakan, saya rutin melakukan kegiatan seperti ini,"terang Kolonel Beben.

Meski begitu, dalam kegiatan bhakti sosial pengobatan gratis kali ini, Kolonel Beben berharap kepada warga yang menghadiri pengobatan gratis ini akan merasakan pemulihan kesehatan seperti semula.

Seperti pantauan dilokasi, kegiatan bhakti sosial pengobatan gratis yang digelar Kolonel Beben, melayani beberapa penyakit dengan ditangani oleh ahli akupuntur dan dokter ahli. 

Kegiatan ini pun diketahui juga melayani penyakit mata. Tampak beberapa warga yang telah melakukan periksa mata, semua warga diberikan kaca mata gratis usai periksa.