Jumat,  26 April 2024

Datang Ke Serang, Tukang Galon Ambil Formulir Gerindra Untuk Pilkada Tangsel

Doni
Datang Ke Serang, Tukang Galon Ambil Formulir Gerindra Untuk Pilkada Tangsel
Yusrianto, saat mengambil formulir pendaftaran calon kepala daerah di Desk Pilkada Tangsel di DPD Partai Gerindra Banten. (Foto istimewa).

RADAR NONSTOP- Yusrianto “Tukang Galon” berusaha berebut restu Partai Gerindra dari kandidat lain di Pilkada serentak 2020 Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Pria yang berprofesi sebagai pedagang air galon keliling itu bahkan cuek harus datang ke DPD Partai Gerindra di Gedung Graha Mahesa, Jalan Raya Serang- Pandeglang Km-4 Karudang, Kota Serang demi mengambil fomulir pendaftaran, Selasa (5/11/2019).

Dengan menempuh jarak sekitar 70 Kilo, Yusrianto mengaku harus melewati perjuangan hebat untuk menggapai impiannya mengantikan posisi Airin Rachmi Diany, sebagai Walikota Tangsel.

BERITA TERKAIT :
Bang Zaki Daftar Penjaringan Bakal Calon Bupati Paluta ke Demokrat
Bangun Koalisi Besar Bersama PDIP, Wali Kota Tangsel Siap Nyeruduk 

"Saya hari ini mengambil formulir pendaftaran calon kepala daerah di DPD Partai Gerindra Banten. Saya ditemani saudara mengambil formulir dan diterima panitia di Desk Pilkada Tangsel,"terang Yusrianto kepada Radarnonstop. co.

Menurut Yusrianto, dirinya membawa misi untuk merubah Tangsel menjadi maju. Misi itu, kata dia, ditawarkan kepada Partai Gerindra untuk mendapatkan restu maju Pilwalkot Tangsel.

Tujuh misi itu, kata dia ingin mewujudkan Tangsel sebagai kota pendidikan berkualitas, pelayanan kesehatan yang mudah, mengembangkan ekonomi kreatif, birokrasi berkualitas, kota yang nyaman dengan masyarakat yang  berbhineka, dan menjadikan Tangsel sebagai kota aman dan nyaman di Indonesia.

Terpisah, sekretaris panitia desk Pilkada Gerindra, Charman Ansari membenarkan, bahwa Yusrianto telah mengambil formulir pendaftaran calon kepala daerah di Desk Pilkada Tangsel.

"Benar, Yusrianto telah mengambil formulir pendaftaran yang kedelapan,"terang Charman Ansari saat dikonfirmasi Radarnonstop.co (Rakyat Merdeka Group).

Seperti informasi yang diperoleh Radarnonstop.co (Rakyat Merdeka Group) menyampaikan, balon Walikota dan Wakil Walikota Tangsel yang telah mendaftar melalui desk Pilkada Partai Gerindra Banten, diantaranya Beben Nurfadilah, Bambang Sudiyono, Tomi Patria, Siti Nur Azizah, Rahmad Suhendar, Rita Juwita, Muhamad, dan Yusrianto.