Jumat,  19 April 2024

Menggugah Kesadaran Warga Lewat Kerja Bakti Di Kedung Pengawas

BUD
Menggugah Kesadaran Warga Lewat Kerja Bakti Di Kedung Pengawas

RADAR NONSTOP - Untuk mengantisipasi terjadinya banji menjelang musim penghujan, warga RT 01/01 Dusun I, Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan melaksanakan kerja bakti di wilayah itu.

Kepala Dusun (Kadus) U Desa Kedung Pengawas H. Nama Bewok mengatakan, selain menjaga jebersihan, kerja bakti yang dilakukan warga di wilayahnya itu lantaran akan memasuki musim penghujan.

"Untuk menjaga kebersihan dan kesehatan, karena banyak sampah di saluran air maupun di lingkungan sekitar," ungkapnya

Hal senada dikatakan Yasin, Ketua RW 01 Desa Kedung Pengawas. Menurut Yasin, dengan dibersihkan saluran air akibat banyaknya sampah akan sangat berarti. Selain aliran air berjalan lancar, kata dia, juga mengurangi jentik nyamuk yang menakutkan.

"Mari jaga kebersihan dan kesehatan di lingkungan sekitar kita," ujar Yasin.

Andi Gembor Trantib Desa Kedung Pengawas menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi antar warga.

"Kerja bakti secara gotong royong ini dapat menggugah kesadaran warga agar peduli akan kebersihan dan menjaga lingkungannya," pungkasnya. 

BERITA TERKAIT :
Geruduk Gedung KPK, Mahasiswa: Usut Dugaan Kasus Korupsi di Pemkab Bekasi!
Ketua Forum BPD: Kosongnya 3 Kursi Pucuk Pimpinan di Kabupaten Bekasi Pertama Kali Terjadi Sepanjang Sejarah Republika Ini