Jumat,  17 May 2024

Blusukan Di Pasar Ciputat, Nur Azizah Sapa Pedagang Dan Warga

Doni
Blusukan Di Pasar Ciputat, Nur Azizah  Sapa Pedagang Dan Warga

RADAR NONSTOP-Siti Nur Azizah menyapa warga Tangsel. Putri Wapres RI Ma'ruf Amin itu blusukan di pasar tradisional Ciputat, Tangsel.

Kedatangan Bacalon Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Itu disambut pedagang dan warga Tangsel ketika berbelanja beberapa sayuran dan kebutuhan makanan. Azizah memakai setelan pakaian muslim dengan balutan kerudung warna merah, Minggu (8/3/2020).

Pantauan dilokasi, Azizah tampak memborong sayur asem, daging ayam dan daging sapi. Selain itu, Azizah tatap muka dengan warga sekaligus mendengarkan keluhan dari para pedagang dan masyarakat sekitar.

BERITA TERKAIT :
Baru Ridwan Kamil Yang Jelas Posisinya, Dari Gubernur Jabar & Jakarta Hingga Menteri, Elit Golkar Jangan Baper?
Paman Bobby Daftar Ke PDIP Jadi Wali Kota Medan, 90 Persen Banteng Menolak? 

Menurut Azizah, dalam blusukan ke Pasar Ciputat kali ini dilakukan untuk menyapa warga. Pihaknya menilai blusukan yang dilakukan dimaksudkan agar mengetahui secara langsung keluh kesah yang dialami masyarakat Tangsel.

"Kami ingin mendengarkan secara langsung keluhan-keluhan warga, apa keinginan warga dan beberapa masukan warga untuk membangun Tangsel," terang Siti Nur Azizah saat melakukan blusukan di Pasar Ciputat.

Dengan blusukan tersebut, Siti Nur Azizah berharap usai mendengarkan keluhan warga, pihaknya dapat membangun pembangunan Tangsel dengan program Permata yang diusungnya dalam kontestasi Pilwalkot Tangsel 2020.