Kamis,  28 March 2024

Emak-Emak Harus Waspada, Bayi Dan Balita Juga Bisa Kena Corona

NS/RN
Emak-Emak Harus Waspada, Bayi Dan Balita Juga Bisa Kena Corona
Ilustrasi

RADAR NONSTOP - Corona tidak mengenal usia. Utuk itulah kita harus tetap waspada dengan patuh pada protokol kesehatan.

Di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, balita dan bayi dikabarkan kembali terjangkit Corona. 

Sebanyak 9 balita dan seorang bayi 5 bulan terkonfirmasi positif Covid-19, Sabtu (17/10/2020). Bayi yang terpapar Covid-19 baru berusia lima bulan, diduga tertular oleh ayahnya. 

BERITA TERKAIT :
Ibu Tenggelamkan Bayinya Di Ember, Apa Baby Blues Syndrome Apaan Sih? 
Altay Bayindir Merapat ke Setan Merah

Dari 10 orang, hanya satu yang mengalami gejala dan menjalani isolasi di rumah sakit. Sedangkan sembilan lainnya menjalani isolasi mandiri.

Mereka yang terkonfirmasi positif tersebut berasal dari sejumlah daerah di Kabupaten Indramayu. Bayi yang masih menyusui menjalani isolasi di rumah dengan tetap diberikan ASI oleh ibunya.

Jubir Satgas Covid-19 Kabupaten Indramayu, dr. Dedem Boni Koswara mengatakan, balita dengan gejala masih dirawat di rumah sakit. Dokter spesialis paru dan spesialis anak dilibatkan dalam penanganan balita tersebut. Sedangkan untuk yang tanpa gejala, Satgas Covid-19 melakukan pemantauan guna memastikan kondisinya baik.

Berdasarkan data hingga 15 Oktober 2020, di Kabupaten Indramayu terdapat 254 pasien positif Covid-19, dengan rincian 14 pasien meninggal, 163 pasien sembuh dan 77 lainnya masih menjalani perawatan.