Selasa,  07 May 2024

Lima Kali Ketemu PAN, Kang Emil Awas Nanti Kena PHP Lho

RN/NS
Lima Kali Ketemu PAN, Kang Emil Awas Nanti Kena PHP Lho

RN - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) ternyata jadi pemikat beberapa partai juga. Salah satunya adalah PAN.

Bahkan, Sekjen PAN Eddy Soeparno menemui Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) di kantornya, Gedung Sate, pekan lalu.

Ridwan Kamil mengakui menjalin komunikasi dengan PAN. Dia bahkan menyebut pertemuan dengan PAN sudah berlangsung lebih dari 5 kali.

BERITA TERKAIT :
Gibran Cuek, Ambisi Zulhas Dorong Eko Patrio Jadi Menteri Bisa Kandas...
Selamat, Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024

Kang Emil sapaan akrabnya seharusnya tidak geer. Bisa jadi hanya dapat harapan palsu alias PHP.
"Komunikasi mah terus dilakukan, karena itu adalah keharusan. Nah salah satu yang intens berkomunikasi adalah PAN. Udah berkali-kali (melakukan pertemuan), lebih dari 5 kali," ucap Ridwan Kamil, Minggu (16/10/2022).

Meski demikian, dia menyatakan belum ada obrolan lebih lanjut dengan PAN terutama soal politik. Terlebih, ia beranggapan jika Pilpres 2024 belum bisa diprediksi untuk saat ini.

"Dinamika 2024 tuh menurut saya nggak bisa diprediksi jauh-jauh hari. Dan saya itu menjemput takdir mengalir aja, harus ikhtiar, harus komunikasi. Masalah berjodoh tidaknya kan jodoh mah rahasia Allah, ya," tuturnya.

Diketahui, Sekjen PAN Eddy Suparno bertamu ke Gedung Sate, tempat Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berkantor, Senin (10/10) lalu. Di sana, Eddy dan Ridwan Kamil turut membicarakan banyak hal dari mulai perkembangan Jabar hingga perpolitikan nasional.