Jumat,  17 May 2024

Jalan Kobakan Di Tenjolaya Bogor Bikin Rusak Motor, Kang Emil Gimana Nih?

RN/NS
Jalan Kobakan Di Tenjolaya Bogor Bikin Rusak Motor, Kang Emil Gimana Nih?
Ilustrasi

RN - Jalan rusak di Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat makin parah. Jalan bak kobakan itu membuat pengendara harus berhati-hati.

Jalan rusak itu jika hujan bak kobakan. Seorang pengendara motor mengaku, shockbreaker rusak akibat melintas di kawasan Tenjolaya.

"Parah jalannya rusak berat. Kaya kobakan ikan, Kang Emil gimana nih?" keluh Amir, pengendara yang ditemui wartawan, Minggu (22/1) malam.

BERITA TERKAIT :
Eks Walkot Bogor Deklarasi Maju Pilkada Jabar, Warga: Bima Jagonya Lari Dan Main Medsos?
Bima Arya Deklarasi Maju Gubernur Jabar, Banyak Parpol Kapok?

Akibat jalan rusak itu, banyak pengendara motor yang melintas jatuh. "Kalau hujan licin dan banyak yang jatuh," beber warga setempat.

Tenjolaya adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Bogor. Tenjolaya merupakan kecamatan hasil pemekaran dengan Kecamatan Ciampea pada tahun 2004.

"Belum dibenahi oleh pemerintah. Ini jalannya parah," ungkapnya.

Jika Anda melintas di kawasan Tenjolaya selain harus hati-hati karena jalan rusak juga wajib menyiapkan duit receh pecahan Rp 1.000 atau Rp 2.000.

"Banyak warga meminta sumbangan pakai kardus," tegas Ipin warga Jakarta yang hendak berwisata di kawasan Gunung Malang.  

Kawasan Tenjolaya sebenarnya jika dimanfaatkan dan dikelola dengan baik bisa menjadi tempat wisata. Sebab, selain alamnya yang indah dan dingin, kawasan tersebut juga banyak air terjun dan curug.