Minggu,  19 May 2024

Sudin Pendidikan Jaktim II Gojlok Disiplin Pegawai KKI

PIY
Sudin Pendidikan Jaktim II Gojlok Disiplin Pegawai KKI

RADAR NONSTOP - Suku Dinas (Sudin) Pendidikan wilayah II Pemkot Jakarta Timur gelar pembinaan disiplin pegawai kontrak kerja individu (KKI) di Aula Walikota Jakarta Timur, Senin (25/2/2019).

Kegiatan ini di hadiri kurang lebih 11.000 honorer dari 5 kecamatan wilayah II Jakarta timur. “Kami meminta kepada KKI untuk mengikuti regulasi kerja yang sudah ada dan sesuai dalam ketentuan surat keputusan Kadis 1123, terkait penerapan absensi online, yang merujuk kepada absen yang tidak diakal-akali atau dirubah, karena kejujuran hidup ini akan membuahkan hidup tidak hancur,” ujar Kasie Tenaga Kependidikan Disdik DKI Jakarta, Sarwoko dalam sambutannya saat pembukaan kegiatan.

Ditambahkanya, pembinaan ini bermaksud untuk mengingatkan kembali tupoksi sebagai KKI, diingatkan juga tentang seragam yang harus disesuaikan dengan regulasi yang sudah di tetapkan.

BERITA TERKAIT :
Kader Dasawisma KDW Disanksi, Bawaslu Ngaku Tidak Tahu
Jaktim Sering Diamuk Si Jago Merah, Jadi Jawara Kebakaran  

#Sudin   #KKI   #Jaktim